Buku
DAYA FITRAH MANUSIA
Fitrah artinya murni, suci atau bawaan lahir, me-rupakan potensi dasar manusia. Hakikat fitrah adalah bawaan lahir yang secara alami sudah melekat pada diri manusia, tanpa perlu diperoleh melalui usaha. Fitrah merupakan anugrah yang luar biasa. Fitrah adalah eksistensi yang terkandung dalam jati diri sebagai landasan untuk mendapatkan kebenaran, kebahagiaan, kesuksesan dan kesejahteraan dalam kehidupan ini. Kesempurnaan manusia berada pada kefitrahannya, tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahuinya. Padahal bila manusia mengetahui bahkan menyadari kekuatan dan kesempurnaan fitrahnya, manusia akan menemukan dirinya dalam kondisi sebaik-baik Penciptaan Tuhan Yang Maha Esa.
“Sungguh, Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya.” (QS. At-Tin : 4)